BAKAL calon gubernur Ahmad M Ali melanjutkan safari politiknya hingga Ampana, Tojo Unauna. Di sana, ia sampaikan pelbagai program penting yang akan dijalankan ketika ditakdirkan sebagai Gubernur Sulteng lima tahun kedepan.
Kedatangan Ahmad Ali bersama rombongan di Ampana disambut antusias ribuan masyarakat, Selasa 9 Juli 2024 malam.
Anggota DPR RI dua periode itu membelah kerumunan lautan massa saat hendak naik ke panggung. Di tengah kerumunan masyarakat, Ahmad Ali terus menerus diteriaki “gubernurku”.
Tidak hanya itu, masyarakat juga banyak yang minta berswafoto bersamanya.
Di hadapan ribuan warga, Ahmad Ali menyampaikan sejumlah persoalan dan program yang perlu dilakukan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Di antaranya, soal disparitas antara pendapatan masyarakat yang rendah dan harga pokok yang tinggi.
Menurut dia, salah satu penyebab masalah itu adalah infrastruktur yang tidak mendukung sebagai penghubung antara daerah, khususnya di wilayah-wilayah pelosok.
Kemudian soal kualitas sumber daya manusia (SDM). Dia ingin SDM masyarakat Sulteng bisa lebih baik lagi lewat aksesibilitas pendidikan yg terjangkau dari tiga aspek, yakni terjangkau oleh jarak, terjangkau oleh biaya dan terjangkau oleh seluruh lapisan masyarakat.
“Kita harus meningkatkan kualitas pengajarannya, kualitas sumber daya gurunya, kualitas fasilitas dan infrastruktur pendukung yang memadai,” jelasnya.
Selain itu, suami Nilam Sari Lawira juga menyoroti soal akses pelayanan kesehatan yang seharusnya pro terhadap semua kalangan masyarakat, sehingga peran jaminan kesehatan yang ditanggung oleh pemerintah benar-benar dapat dirasakan.
Ahmad Ali juga bicara soal peluang dan kesempatan lapangan pekerjaan. Ia ingin pemerintah daerah Sulawesi Tengah ke depan dapat menangani angka pengangguran yang berdampak pada tingginya angka kriminalitas.
“Peran pemerintah dalam memberikan ruang ekspresi bagi anak muda, ruang terbuka, pemerintah harus turut aktif mendorong aktifitas olahraga, klub bola dan olahraga lainnya agar mampu bersaing di tingkat nasional,” katanya.
Bahkan, Ahmad Ali yang bakal berpasangan dengan Abdul Karim Aljufri pada kontestasi pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sulteng punya cita-cita menghadirkan akademi sepak bola di daerah ini untuk mendukung talenta-talenta muda sepak bola.
“Di Sulawesi Tengah akan ada akademi sepak bolah dalam waktu dekat. Insyaallah dari Ampana akan lahir Witan baru dari Sulteng,” ungkap dia.
Jika dipercayakan memimpin Sulawesi Tengah sebagai gubernur, Ahmad Ali juga ingin memaksimalkan potensi pertanian dan hasil laut. Bagi dia, persoalan yang harus diselesaikan cukup kompleks, dari hulu sampai ke hilir.
“Ke depan tidak boleh lagi tengkulak yang memainkan harga pasar. Selain itu, pemerintah juga harus mengatasi sulitnya bagi masyarakat untuk mengakses bantuan pemerintah, termasuk soal pupuk,” sebutnya.
Yang terakhir dia bicara soal potensi pariwisata di Sulawesi Tengah yang seharusnya bisa mendunia.
Dia ingin pemerintah daerah mendatang dapat memanfaatkan teknologi digitalisasi untuk mempromosikan objek-objek wisata, yang juga dibarengi dengan upaya mengenalkan seni dan budaya daerah.
“Kami berkomitmen ingin menjadikan Sulawesi Tengah sebagai tujuan destinasi, baik oleh wisatawan domestik maupun wisatawan mancanegara,” tandasnya. *DatSaja