Mantan Kepala BNPB Doni Monardo Meninggal Dunia

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letnan Jenderal (Purn) Doni Monardo meninggal dunia, Minggu 3 Desember 2023.

Berdasarkan yang dihimpun, Doni menghembuskan nafas terakhir sekitar pukul 17.35 WIB.

“Telah meninggal dunia Letjen Purn DR Doni Monardo, (Kelahiran 10 Mei 1963) pada Ahad, 3 Desember 2023 pukul 17.35 WIB,” terang Stafsus Kepala BNPB periode 2019-2020 Egy Massadiah melalui pesan singkat, tadi sore.

Doni Monardo dirawat intensif di sejak beberapa waktu lalu. Informasi itu dibenarkan oleh Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari.

Pada 22 Oktober lalu,  Sekretaris Utama BNPB Rustian mengatakan kondisi Doni sempat membaik setelah menjalani operasi.

Baca Juga:  Harga BBM Naik Lagi, Rakyat Makin Menjerit

“Kondisi ya namanya (setelah) operasi sudah agak mulai membaik,” kata Rustian ketika ditemui di Kantor Kemenko PMK, , Jumat 22 September 2023.

Lalu pada 7 November, sempat menjenguk Doni  di Rumah Sakit Siloam, Semanggi, Jakarta,

Sejak dilantik oleh sebagai Kepala BNPB pada Januari 2019 Doni menginisiasi pembentukan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 yang kemudian menjadi Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 pada Maret 2020.

Doni meraih penghargaan penanggulangan COVID-19 dari Presiden Jokowi pada Maret 2023 berkat strategi Pentahelix yang menitikberatkan semangat kegotongroyongan seluruh sumber daya, meliputi kerja sama pemerintah daerah, setempat, pakar, dan akademisi, media, serta sektor swasta. CNNIndonesia/DatSaja

Baca Juga:  Tim SAR Tutup Operasi Pencarian Korban Tanah Longsor Bone Bolango 

Pos terkait